Alamat Hotel Santika Bengkulu Tarif Murah
Merupakan hotel bintang 3 di kota Bengkulu yang nyaman untuk menginap dengan tarif kamar terjangkau. Hotel Santika Bengkulu adalah salah satu hotel populer pilihan wisatawan saat berkunjung ke kota ini. Fasilitasnya yang cukup lengkap dan pelayanannya bagus dengan staff yang ramah dan menyenangkan membuat hotel Santika pilihan sempurna untuk menginap.
Hotel Santika Bengkulu merupakan Hotel Santika ke-14 dan termasuk hotel ke-40 didalam jajaran Santika Indonesia Hotels & Resorts. Hotel bintang 3 berlantai 5 dengan 82 kamar tidur ini lokasinya tidak jauh dari lampu merah simpang skip, Alamat tepatnya di Jalan. Raya Jati No. 45, Sawah Lebar, Ratu Samban, kota Bengkulu.
Landmark Populer dan Objek Wisata dekat Hotel Santika Bengkulu
Beralamat di Jalan. Raya Jati No. 45, Sawah Lebar, kota Bengkulu, hotel ini letaknya strategis tidak jauh dari pusat kota. Lokasinya yang berada di pinggir jalan raya membuat hotel bintang 3 ini mudah di temukan. Untuk menjangkau hotel dari Bandara Fatmawati Soekarno dapat ditempuh sekitar 20 menit berkendara.
Adapun landmark kota dan objek wisata populer yang lokasinya dekat hotel yaitu Masjid Raya kota Bengku hanya 5 menit berkendara. Masjid Agung dan Rumah Soekarno dapat ditempuh sekitar 7 menit berkendara dari hotel. Sementara objek wisata Pantai Panjang dan Benteng Marlborough dapat ditempuh sekitar 10 menit berkendara dari hotel.
Fasilitas dan Layanan Hotel Santika Bengkulu
Hotel Santika menawarkan berbagai fasilitas dan layanan untuk memanjakan para tamu yang menginap. Terdapat sebuah restoran, layanan pijat, dan kolam renang indoor di area hotel untuk bersantai. Tersedia pula Tempat parkir gratis dan Wi-Fi gratis disemua area. Serunai Restaurant menyajikan berbagai pilihan hidangan Indonesia termasuk hidangan khas Bengkulu.
Anda dapat berolahraga di pusat kebugaran atau menikmati pijat di spa. Hotel murah di Bengkulu ini menawarkan layanan binatu dan dry cleaning. Pusat bisnis juga tersedia untuk kenyamanan Anda. Bagi anda yang membawa keluarga terdapat kolam renang anak dan ruang keluarga.
Hotel Santika Bengkulu menawarkan 82 kamar terbaik dengan pemandangan kota. Kamar-kamarnya ber-AC-nya dilengkapi dengan brankas pribadi, fasilitas membuat teh/kopi, dan TV kabel layar datar, dll. Kamar mandi dalamnya menawarkan peralatan mandi dan bathtub.
Fasilitas didalam Kamar :
- AC, Telepon, TV Satelit/Kabel, Wifi GratisAir Minum
- Kemasan Botol Gratis, Bar Mini, Lemari EsAre
- a Tempat Duduk, Brankas dalam Kamar, meja.Jam Al
- arm, Layanan Bangun Pagi, Pengering Rambut
- Mesin Pembuat Kopi/Teh, Mesin Pembuat Kopi/Teh, Sandal dan Perlengkapan Mandi.
Tarif Kamar Hotel Santika Bengkulu
Untuk menginap di hotel Santika Bengkulu biaya yang harus anda keluarkan tidak besar. Hotel bintang 3 ini menawarkan tarif kamar yang cukup terjangkau. Untuk Kamar Superior Twin ditawarkan kisaran harga Rp.514.917./malam sudah termasuk sarapan gratis. Cukup murah untuk hotel dengan pelayanan bagus dan fasilitas lengkap.
Sekedar Informasi penting untuk anda yang akan menginap di hotel Santika Bengkulu.
– Untuk Bayi berusia mulai dari 0 hingga 1 tahun
Menginap gratis dengan menggunakan tempat tidur yang tersedia. Catatan, biaya tambahan kemungkinan dikenakan jika Anda membutuhkan ranjang bayi.
– Sedangkan Anak berusia mulai dari 2 hingga 3 tahun Harus menggunakan ekstra bed.
– Ranjang tambahan tergantung pada kamar yang Anda pilih, silakan periksa kebijakan setiap kamar untuk informasi lebih lanjut.
Demikianlah Ulasan singkat mengenai Alamat hotel Santika Bengkulu yang menawarkan tarif murah. Semoga informasi singkat ini bisa bermanfaat dan membantu anda yang sedang mencari penginapan dan hotel di Bengkulu yang bagus dengan tarif terjangkau.
Tags: hotel santika bengkulu | Tampil: 1,283 views
Author: Indra
About Me Technical Content Writer, Menyukai dunia Blogging, Digital Marketing & Traveling. Suka berbagi hal baru yang bermanfaat bagi orang lain.
Tinggalkan Balasan